iklan banner
MASIGNCLEAN101

Sepuluh Pekerjaan yang Bikin Baper

iklan banner
Sepuluh Pekerjaan yang Bikin Baper




Di dunia ini banyak macam-macam pekerjaan lho.  Kehitung gak? Hehe.

Ternyata, ada beberapa pekerjaan yang bisa membuat si pekerja terbawa perasaan atau baper lho. Bahkan, ada sebagian pekerjaan yang juga menarik si pengguna atau pelanggan ikutan baper.   

Berikut sepuluh pekerjaan yang bikin baper versi Ujwar:

Pedagang/Kasir

Bagaimana perasaan kamu jika ada pembeli yang tidak memiliki uang, hilang, atau ketinggalan. Jika punya hati nurani, pasti dong ada rasa kasihan. Pasi juga, kamu memikirkan siatuasi jika kamu ada di posisi pelanggan itu. 

Namun, di sisi lain, kamu tidak bisa seenaknya memberi atau meminjamkan barang dan produk alias kasbon. Apalagi, pembelinya  hanya orang yang numpang lewat. Kamu mungkin tidak bisa percaya begitu saja. Bagaimana pun, itu keputusan si penjual, apakah mau diberi apa tidak? 

HRD

Tahu dong HRD? Bagi  pemburu loker pasti tahu. Hehe. Bagaimana pun, seorang HRD harus menerima beberapa orang yang melamar sesuai yang diharapkan. Bagaimana jika HRD-nya terlalu baper? Bisa saja semua pelamar diterima. Dan ya, saya yakin, akan ada suatu perasaan kasihan atau tidak enak hati ketika HRD harus memilih seseorang yang memenuhi kualifikasi. 

Editor Sebuah Penerbitan

Pernah mengirimkan naskah kepada sebuah penerbitan? Pasti dong kamu sebagai pengirim cemas-cemas harap. Apakah naskahnya diterima atau tidak?  Nah, si editor pun sama. Dia merasakan suatu perasaan dan getaran-getaran tertentu.  #jiaah.

Menjadi seorang editor itu bukan perkara mudah, selain harus memilih naskah yang masuk, mereka juga harus bisa menata hati agar tetap tegas untuk mengatakan “NO” kepada pengirim tulisan yang dirasa belum cocok. Semangat para editor.

Polisi

Ya, dibalik ketegasan seorang polisi ternyata ada sisi lembutnya juga. Contoh kecilnya aja ketika seorang pencuri yang beralasan terpaksa melakukan itu lantaran istri dan anaknya kelaparan, misalkan. Tentu, akan ada sebuah perasaan. Apalagi  polisinya cewek. Setegas-tegasnya cewek pasti akhirnya baper juga. Namun, ya kembali kepada pekerjaan. Mereka bertugas untuk mengadili.

Dokter 

Kayaknya pekerjaan dokter deh yang paling baper. Hey para dokter, bagaimana perasaan kamu jika menangani pasien yang diketahui bahwa nyawanya kecil untuk diselamatkan? Wah, salut deh buat dokter.  Selain mencoba menyelamatkan pasien, tapi mereka juga berusaha membuat hatinya untuk tidak baper dan tegang. Apalagi ketika pratik operasi.

Penulis

Seorang penulis itu kadang menuliskan sebuah pengalaman yang pernah terjadi. Sebagai seorang penulis amatir, saya juga sering menulis cerpen berdasarkan pengalaman atau true story. Ada perasaan tertentu di dalam hati ketika tulisan tersebut tulus dituliskan dalam sebuah kertas. 

Selain itu, penulis akan ikut baper jika menuliskan sebuah kisah yang mereka lihat sendiri. Seperti kisah pengemis, anak yatim piatu misalkan, dsb. Para penulis, jangan baper lagi ya? Cukup tulisannya aja yang membuat pembaca menangis.

Penyanyi

Mau tidak mau penyanyi harus ikut baper dengan lagu yang dibawakannya sendiri. Apalagi menyanyikan lagu tersebut dengan hati. Selain bisa membuat diri sendiri menangis, hal itu akan membuat orang lain baper juga. Kalau penyanyi dangdut, sebut saja Lesti yang hobinya  mengaduk-aduk perasaan sekaligus bikin orang nangis.

Tentara

Tentara itu sangat berjasa lho. Mereka rela mempertaruhkan  nyawa demi negara tercinta. Begini saja, bagaimana perasaan kamu jika ada yang mengajak berperang? Haha. Saya yakin, pasti takut. Sama halnya dengan seorang tentara, namun mereka mempunyai keberanian dan jiwa nasional yang tinggi sehingga ketakutan itu bisa diredam.

Guru

Menjadi guru memang terlihat sangat simpel. Tinggal menyampaikan suatu materi disetiap jamnya, dan selesai. Namun, tahukah kamu, bukan itu sebenarnya yang menjadi kebanggaan guru. Mereka akan terbawa perasaaan ketika muridnya pintar, atau sukses dikemudian hari melebihi guru itu sendiri. 

Pelukis

Lukisan seseorang akan ngena sekali ketika si pembuat melukis dengan perasaan. Pokoknya, semua yang didasari dari hati akan menumbuhkan sebuah timbal balik.  Bagi seorang pelukis, tolong lukis hatiku di hati si doi dong, biar langsung ngena. Hehehe.

Nah itulah sepuluh pekerjaan yang saya maksud. Sebenarnya masih banyak sih. Namun 10 pekerjaan diatas sepertinya lebih dominan deh.  Terima kasih sudah mau membaca sampai akhir. Jangan lupa bagikan kiriman ini. 

Share This :